Program penurunan berat badan memiliki kaitan erat dengan upaya mengurangi kalori yang masuk ke tubuh atau yang populer disebut kalori defisit. Pembatasan asupan kalori harian dan olahraga teratur memang penting bila ingin mengembalikan berat badan ke kondisi ideal. Namun, peran air mineral dalam diet sehat pun tak dapat dianggap remeh.
Hingga saat ini, masih banyak orang belum mengetahui kalau hubungan antara kalori dan air mineral ternyata berpengaruh terhadap berat badan. Tubuh butuh asupan air mineral murni alami dengan jumlah yang cukup setiap hari supaya proses diet sehat berlangsung lancar.
Konsumsi air mineral dalam jumlah cukup sangat baik untuk mendukung diet sehat karena memberikan beberapa manfaat berikut ini:
1. Membantu Meningkatkan Pembakaran Kalori
Beberapa studi kesehatan tentang manfaat asupan air mineral mengungkap fakta bahwa penurunan berat badan berlangsung lebih cepat dan mudah bila asupan air terpenuhi setiap hari. Air mineral sangat dibutuhkan untuk meningkatkan pembakaran kalori tubuh sehingga jumlah cadangan lemak lekas berkurang. Peran air mineral dalam diet sehat ini tentu juga harus didukung faktor penting lainnya, seperti pembatasan asupan kalori serta rutin berolahraga.
2. Mendukung Proses Metabolisme Tubuh
Kebiasaan minum air hangat sebanyak 500 ml sebelum makan ternyata dapat membantu meningkatkan metabolisme tubuh hingga 30%. Proses metabolisme karbohidrat dan lemak yang berlangsung lancar setiap hari dengan dukungan asupan air akan memaksimalkan hasil diet sehat.
3. Mengurangi Nafsu Makan
Minum segelas air mineral sebelum makan dapat membantu mengurangi rasa lapar sehingga kecenderungan mengonsumsi makanan berlebihan jadi berkurang. Selain itu, minum air mineral setelah makan juga penting agar otak mendapat jeda waktu untuk memproses rasa kenyang. Dengan demikian, rasa kenyang yang muncul setelah makan dan minum air secukupnya membuat otak memerintahkan tubuh untuk berhenti makan.
4. Membantu Membuang Racun dari Dalam Tubuh
Tubuh senantiasa membutuhkan asupan air yang cukup untuk mendukung proses pembuangan racun dalam bentuk urine dan feses. Selain membantu ginjal menyaring racun, air juga berfungsi melunakkan kotoran pada usus. Kekurangan asupan air (dehidrasi) membuat tekstur feses mengeras sehingga risiko sembelit meningkat dan jumlah urine berkurang. Racun yang menumpuk dalam jumlah banyak akan menimbulkan sejumlah gangguan kesehatan, seperti perut kembung, mudah lelah, kulit kusam, dan berat badan naik drastis karena tahap pembuangan feses tidak tuntas.
5. Memaksimalkan Penyerapan Nutrisi
Konsumsi air mineral juga krusial untuk memaksimalkan penyerapan nutrisi. Proses penguraian sejumlah nutrisi seperti protein, vitamin (B dan C), serta mineral berlangsung lebih optimal bila tubuh mendapat asupan air yang cukup. Hal ini membuat proses diet berlangsung lancar sehingga berat badan jadi ideal tanpa memicu risiko kekurangan nutrisi.
6. Meningkatkan Performa Olahraga
Manfaat air mineral murni alami juga punya peranan besar untuk meningkatkan performa olahraga. Asupan air membantu jantung, paru-paru, serta organ lain untuk bekerja secara maksimal sewaktu tubuh berolahraga. Alhasil, tubuh tidak mudah kelelahan ketika melakukan olahraga secara teratur.
Di samping itu, konsumsi air yang cukup juga berkhasiat mendukung pergerakan otot, jaringan ikat, serta persendian. Itulah sebabnya asupan air yang jumlahnya memadai selama berolahraga bisa mengurangi risiko kram otot, pusing, jantung berdebar, dan kelelahan ekstrem.
Orang dewasa membutuhkan rata-rata 2 liter air mineral per hari. Namun, jumlah tersebut tidak bersifat mutlak karena kebutuhan asupan air harian dipengaruhi beberapa faktor lainnya, yaitu:
1. Cuaca
Cuaca panas membuat tubuh lebih sering berkeringat sehingga jumlah asupan air yang dibutuhkan cenderung lebih banyak dibandingkan saat cuaca dingin. Menambah jumlah asupan air ketika beraktivitas di tengah cuaca panas sangat krusial untuk mengurangi risiko dehidrasi.
2. Aktivitas Fisik
Semakin tinggi intensitas aktivitas fisik yang dilakukan, maka semakin banyak pula asupan air mineral yang dibutuhkan tubuh. Contohnya, orang yang rutin berolahraga dengan intensitas tinggi atau aktif bergerak saat bekerja di luar ruangan membutuhkan air dalam jumlah lebih banyak daripada orang yang pekerjaannya minim gerak.
3. Riwayat Medis Pribadi
Kondisi kesehatan seseorang juga turut menjadi faktor penentu jumlah asupan air yang dibutuhkan. Contohnya, orang yang sedang diare butuh asupan air lebih banyak untuk menggantikan cairan tubuh yang hilang. Sebaliknya, orang dengan penyakit tertentu seperti penurunan fungsi ginjal dan gagal jantung justru diwajibkan untuk membatasi asupan air setiap hari.
4. Wanita Hamil dan Menyusui
Kondisi khusus lainnya yang membuat seseorang membutuhkan asupan air lebih banyak adalah masa hamil dan menyusui. Wanita hamil butuh asupan air lebih banyak untuk mendukung tumbuh kembang janin. Hal serupa juga terjadi pada wanita yang sedang dalam fase menyusui karena asupan air penting untuk mendukung produksi ASI.
Beberapa kesalahan tentang kalori dan air mineral yang mesti dihindari saat diet, yaitu:
1. Konsumsi Air Hanya saat Haus
Faktanya, Anda tak harus menunggu rasa haus datang untuk mengonsumsi air. Tubuh selalu butuh asupan air meskipun Anda tidak sedang merasa haus. Jadi, sebaiknya Anda mendisiplinkan diri untuk minum air secara teratur dengan cara yang Anda inginkan, seperti membawa botol berisi air mineral yang murni, sehat, dan alami ke mana pun Anda pergi dan menggunakan aplikasi pengingat kebutuhan minum harian.
2. Percaya pada Mitos Tentang Air Dingin
Banyak orang meyakini bahwa konsumsi air dingin dapat menghambat proses pembakaran lemak dalam tubuh. Padahal, anggapan tersebut merupakan mitos keliru yang harus diluruskan kebenarannya. Suhu air tidak berpengaruh terhadap laju metabolisme lemak. Sebaliknya, tubuh akan mengeluarkan energi lebih untuk menyesuaikan suhu air dingin dengan suhu tubuh. Itulah sebabnya konsumsi air dingin justru membantu membakar lebih banyak kalori dibandingkan air bersuhu ruang meskipun perbedaannya tidak signifikan.
3. Minum Air Hanya Setelah Selesai Berolahraga
Tubuh butuh asupan air sebelum, saat, dan sesudah berolahraga untuk menjaga laju metabolisme dan fungsi organ. Inilah yang membuat Anda wajib mengonsumsi air di sela waktu berolahraga supaya terhindar dari risiko dehidrasi atau cedera. Semakin lama durasi berolahraga, maka semakin banyak pula asupan air yang dibutuhkan di antara momen olahraga tersebut.
Setelah menyadari dampak positif air mineral terhadap berat badan, kini saatnya mencari air mineral untuk diet yang berkualitas agar upaya menurunkan berat badan berlangsung lancar. AQUVIVA merupakan rekomendasi air mineral murni, sehat dan alami yang siap mendukung kesuksesan diet.
Teknologi 7 Tahap Nano Purifikasi pertama di Indonesia yang dapat menghasilkan kemurnian yang optimal menjadikan AQUVIVA sebagai pilihan terbaik dengan isi lebih banyak, memiliki rasa yang sejuk di setiap teguk, pH seimbang antara 7-8 dan mendukung kesehatan jangka panjang. AQUVIVA terdiri dari tiga varian ukuran yang bebas dipilih sesuai kebutuhan, yaitu 250 ml, 700 ml, dan 1,6 L. Kemasannya berbahan PET dan didesain kokoh serta modern sehingga nyaman dibawa ketika berolahraga, bersantai di rumah, atau beraktivitas di luar ruangan.
Jangan lewatkan kesempatan untuk memenangkan hadiah langsung di balik tutup botol AQUVIVA, seperti mobil, handphone, logam mulia, dan uang tunai. Caranya sangat mudah karena Anda hanya perlu membeli air mineral AQUVIVA ukuran 700 ml dan 1,6 L di toko terdekat lalu periksa hadiah di balik tutup botolnya. Simpanlah tutup botol asli sebagai bukti untuk mengklaim hadiah Kejutan Tutup Botol. Anda dapat menukarkan hadiah uang tunai di toko terdekat yang menjual produk AQUVIVA dan menukarkan hadiah selain uang tunai dengan menghubungi WhatsApp Wings Customer Care di nomor 021-50957907.
***
Referensi :
healthline.com/nutrition/drinking-water-helps-with-weight-loss
medicalnewstoday.com/articles/322296
webmd.com/diet/health-benefits-mineral-water
webmd.com/diet/ss/slideshow-ways-you-are-drinking-water-wrong
Rutin olahraga tapi berat badan belum turun? Coba minum air mineral AQUVIVA secara teratur dan rasakan manfaatnya dalam membantu proses penurunan berat badan secara alami.
Sering merasa pusing, lemas, mudah lelah? Atau kulit jadi kusam padahal sudah rajin kamu bersihkan? Bisa jadi karena faktor internal alias zat-zat racun dalam tubuhmu yang jadi penyebabnya! Mengonsumsi air mineral untuk detoks adalah cara paling dasar untuk detoks racun dalam tubuh. Tapi, bagaimana cara yang efektif?
Memiliki berat badan ideal adalah impian hampir setiap orang. Banyak orang rela mencoba berbagai metode diet, demi mencapai tujuan tersebut. Namun, siapa sangka bahwa cara sederhana seperti mengonsumsi air mineral pun, bisa menjadi salah satu kunci sukses untuk diet menurunkan berat badan?